Rabu, 23 Juni 2010

Bebek Merica Hitam

Bahan-bahan :
  • 1 ekor bebek mentok ( + /_ 1 kg), buang kepala dan kakinya, cuci bersih
  • 3 sdm air jeruk nipis
  • 3 siung bawang putih, parut
  • 1 sdm jahe parut
  • 1 sdt garam
  • 5 sdm minyak sayur, untuk menumis
  • 2 siung bawang putih, cincang halus
  • 75 gr bawang Bombay potong menjadi 6 bagian
  • 1 liter air
  • 2 sdm kecap manis
  • 1 sdm saus hoisin
  • 1 sdm saus tiram
  • 2 sdm merica hitam buutiran, tumbuk kasar
  • 50 gr paprika merah, potong dadu 2×2 cm
  • 50 gr paprika hijau, potong dadu 2×2 cm

Cara membuat :
  • Cuci bersih, potong menjadi 20 bagian. Lumuri dengan air jeruk nipis, bawang putih, jahe dan garam. Aduk rata, diamkakn selama 30 menit
  • Panaskan minyak, tumis 2 siung bawang putih hingga harum, masukkan bawang Bombay, tumis sampai layu
  • Masukkan potongan bebek berikut dengan perendamnya, aduk hingga daging berubah warna
  • Tambahkan kecap manis, saus hosing, saus tiram dan merica hitam. Masak dengan api kecil hingga kuah meresap dan bebek empuk
  • Masukkan paprika merah dan paprika hijau, aduk rata. Angkat dan sajikan

Tips :
  • Agar bebek tidak bau amis lumur dengan air jeruk nipis atau cuka, diamkan beberapa menit

Tidak ada komentar:

Posting Komentar