Rabu, 23 Juni 2010

Babi Kecap Masak Kentang

Bahan-bahan :
  • 1 ons samcam, rebus 1/2 mtng, lalu iris tipis-tipis
  • 1 ons daging babi tanpa lemak, rebus 1/2 mtng, lalu iris tipis2
  • 3 batang bawang prei, iris serong tipis-tipis
  • 5 siung bawang putih, keprek
  • 15 btr bawang merah, iris tebal atau 1 butir bawang besar iris jadi 2, kalo kecil utuh saja
  • 2 buah kentang, buang kulitnya, iris tipis, goreng sebentar, angkat
  • garam,merica bubuk,gula pasir secukupnya
  • kecap manis secukupnya
  • sedikit air matang

Cara Membuat :
  • Dengan sedikit minyak goreng di wajan, tumis bawang putih sampai harum
  • Lalu masukkan samcam & daging babi, aduk sebentar, tumis sampai daging babi mengeluarkan minyak
  • Lalu tambahkan kecap manis, garam, gula pasir dan merica bubuk secukup-nya.
  • Masukan kentang, tambahkan air sedikit, lalu aduk rata
  • Masak sampai daging matang dan berminyak
  • Setelah semua tercampur rata dan meresap, masukkan bawang merah & bawang prei, aduk dan tumis sebentar sampai semua bawang layu
  • Lalu angkat

Tips:
  • selain kentang, bisa di tambahkan jg putih telur kukus, potong dadu/sesuai selera

Tidak ada komentar:

Posting Komentar