Minggu, 27 Juni 2010

Lapis Singkong

Bahan-bahan :
  • 1/2 kg singkong, kupas, parut
  • 3 sendok makan air gendar (semacam air ki, jika tidak ada, boleh pakai air ki > air abu, cukup +2 sdm)
  • kelapa parut yang sudah dibubuhi sedikit garam dan dikukus,
  • juruh gula jawa

Juruh gula jawa :
  • 300 gr gula jawa direbus dengan 100 cc air, sampai larut, lalu saring

Cara membuat :
  • Parutan singkong dibubuhi air dan garam sampai cukup asinnya, aduk-aduk sampai rata, bungkus panjang-panjang dengan daun pisang seperti bungkusan lontong, lalu kukus sampai matang betul. Jika sudah dingin dipotong-potong setebal jari. Taburi kelapa parut lalu alirkan juruh gula jawa di atasnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar